-->

Taman Gajah Tunggal yang Instagramable di Tangerang

Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal

Sudah lama rasanya tidak merasakan permainan di taman terbuka. Kalau mengingat umur yang hampir seperempat abad ini, terlihat lucu sih bermain permainan di taman terbuka. Hal yang biasanya hanya dilakukan oleh anak kecil. Namun, pemikiran seperti itu tidak berlaku dengan saya. Selagi dapat merasakan "Bermain" di taman terbuka, maka akan saya rasakan dan nikmati. 

Melupakan semua pemikiran sejenak, melepas tawa saat bermain, dan terbawa akan keasyikan permainan. Ada kalanya saat seperti itu saya rindukan saat beranjak dewasa.

Nyatanya saat saya dan kakak bermain di Taman Gajah Tunggal kemarin hari Kamis tanggal 11 Januari 2018, ada juga kok mahasiswa yang sedang bermain ayunan untuk melepaskan penat dari kegiatan UAS yang sedang dijalaninya. Jadi sah saja kan kalau orang dewasa masih bermain ayunan? Hehe.

Oh iya, by the way kenalan dulu yuk sama Taman Gajah Tunggal. Taman ini beralamat di Jl. Perintis Kemerdekaan I No. 1, Babakan, kec. Tangerang, Kota Tangerang, Banten 15118. Tepatnya didepan Masjid Jami Al-Amin tepian Sungai Cisadane, Cikokol Tangerang.

Taman Gajah Tunggal merupakan hasil kerjasama antara Pemerintah Kota Tangerang dengan PT. Gajah Tunggal Tbk. Yang diresmikan di Tangerang pertanggal 20 Agustus 2017 lalu, sesuai dengan Visi yang dimiliki oleh PT. Gajah Tunggal Tbk yakni untuk menjadi "Good Corporate Citizen". (Sumber : Tribunnews.com)
Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal

Taman terbuka hijau ini seluas lebih dari 7000m2. Dengan menyediakan berbagai fasilitas yang sangat menunjang sebagai tempat rekreasi keluarga. Mulai dari taman bermain anak yang terdiri dari beberapa permainan yang didominasi terbuat dari ban, lalu ada kantin yang tertata rapih dan bersih, panggung terbuka, musholla, toilet, dan tempat parkir. Oh ya, tentunya Taman yang satu ini sangat instagramable karena desain Taman yang unik didominasi oleh ban.

Dengan fasilitas yang terbilang lengkap. Pastinya, menjadikan Taman Gajah Tunggal sebagai tempat yang sangat recomended untuk rekreasi keluarga, tempat berkumpul komunitas, tempat berolahraga, dan yang tidak ketinggalan adalah tempat untuk mengekspresikan kreativitas seperti halnya fotografi dan videografi.

Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal, Taman Instagramable di Tangerang
Dengan hadirnya Taman Gajah Tunggal ini, menambah deretan taman terbuka yang telah dibangun oleh Pemerintah Kota Tangerang yang semakin menjadikan kota Tangerang sebagai kota yang bersahabat dengan rakyatnya. Saya termasuk salah satu warga Tangerang yang senang mengikuti perkembangan Kota Tangerang. Iyalah, sebagai seorang yang sangat memperhitungkan biaya hidup, seringnya saya rekreasi ke Taman Terbuka yang tidak perlu membayar tiket masuk. Selagi ada yang gratis yuk kunjungi. Hehe.

Untuk taman bermainnya Taman Gajah Tunggal, teridiri dari beberapa permainan yang buatannya didominasi dari ban. Seperti ayunan yang tempat duduknya terbuat dari ban, lalu ada perosotan yang juga terbuat dari ban, dan berbagai permainan lainnya. Seperti di bawah ini.
Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal

Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal

Lalu untuk Mushola dan toiletnya bersebalahan dengan area parkir kendaraan bermotor, tepatnya di ujung belakang dari ikon patung gajah. Jadi kalian tidak usah khawatir kesusahan mencari tempat beribadah, karena Taman Gajah Tunggal telah menyediakannya apalagi Taman ini lokasinya bersebrangan dengan Masjid Jami Al-Amin. Rekreasi dapet ibadah pun dapet. Hehe.

Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal

Untuk kantinnya berada di dekat panggung terbuka, dengan tatanan yang rapih dan bersih tentunya. Seperti gambar di bawah ini.

Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal
Nah, yang menjadikan Taman Gajah Tunggal ini semakin kece yakni panggung terbukanya. Dengan warna abu-abu yang disertai dengan beberapa ban bergambar logo Gajah Tunggal, membuat desain ini terlihat unik. Kalian bisa lihat gambar di bawah ini.
Panggung Terbuka Taman Gajah Tunggal
Panggung Terbuka Taman Gajah Tunggal
Oh ya, kalau ingin berfoto di panggung terbuka Taman Gajah Tunggal sebaiknya saat selain siang hari. Kenapa? Panas banget kalau duduk di panggungnya. Tapi silahkan kalau mau mencobanya. Hehe.

Dan kalau ingin mengambil foto dengan puas, ada baiknya berkunjung pada hari selain weekend ya. Karena dapat dipastikan saat weekend tiba, Taman Gajah Tunggal ramai pengunjung. Nah kalau weekend tempat parkir pun padat kendaraan, sehingga pengunjung ada yang parkir di Masjid Jami Al-Amin.

Bagaimana, Asyik banget kan berkunjung ke Taman Gajah Tunggal? Yuk ajak orang tersayang rekreasi ke sini juga. Dan jangan lupa untuk tetap menjaga kebersihan serta kelestarian tamannya ya.
Taman Gajah Tunggal
Taman Gajah Tunggal

1 Response to "Taman Gajah Tunggal yang Instagramable di Tangerang "

  1. Trims Admin untuk Share artikelnya.

    Oh ya sekedar informasi aja nih, bagi yang membutuhkan Jasa Sewa Genset Syncronize Jakarta untuk keperluan berbagai acaranya bisa coba hubungi kami ya.

    Salam blogger min.

    BalasHapus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel