Aplikasi Pencari Rezeki yang Menjawab Kegalauan Anak Muda
Kamis, 08 Maret 2018
10 Comments
Bahkan pemuda yang tumbuh dalam ibadah kepada Allah Azza Wa Jalla merupakan salah satu dari tujuh golongan manusia yang akan dinaungi oleh Allah di bawah naungan 'Arsynya pada hari tidak ada naungan selain naungan Allah Azza Wa Jalla, seperti dalam Hadits Riwayat Al-Bukhari dan Muslim.
Betapa istimewanya peran pemuda dalam islam
Dibalik semangatnya yang sedang dalam masa puncak, tidak jarang pemuda yang dilanda perasaan galau. Bukan hanya perihal percintaan saja, namun juga menyangkut pencarian jati dirinya, masa depannya, dan berbagai problem lainnya.
Proses pencarian jati diri memang harus diiringi oleh edukasi yang baik. Membaca buku bergenre self improvement merupakan salah satu yang dapat membantu muda mudi dalam proses pencarian jati dirinya.
Berbicara mengenai buku, saya merekomendasikan salah satu buku yang membahas mengenai Rezeki yang berkah melimpah dengan konsep nilai dalam islam. Adalah buku 'Aplikasi Pencari Rezeki' karya Bapak Wusda Hetsa dan Mba Achi TM. Buku yang menargetkan muda mudi dengan umur 20 s/d 30 Tahun sebagai pembacanya. Tapi, buku ini sangat cocok juga dibaca oleh berbagai usia.
Tunggu dulu!
Mungkin ketika mendengar kata 'Aplikasi' yang terlintas di benak adalah aplikasi yang terdapat di playstore yang bisa diunduh oleh setiap pengguna android. Nyatanya kata 'Aplikasi' yang menjadi judul dalam buku 'Aplikasi Pencari Rezeki', bukanlah menerangkan mengenai aplikasi yang ada di playstore. Tapi kata 'Aplikasi' di sini adalah sebagai analogi.
Salah satu penulis dari buku 'Aplikasi Pencari Rezeki' yaitu Bapak Wusda Hetsa menulis buku ini dengan pendekatan analogi. Mengingat zaman semakin digital, pasti saat ini sudah tidak asing lagi dengan istilah 'Aplikasi' dan istilah-istilah digital lainnya. Maka terpilihlah judul 'Aplikasi Pencari Rezeki' yang materinya pun diisi dengan pendekatan analogi teknologi informasi komunikasi.
Seperti pendapat Bang Salman | @BangSalmanID Owner & Director CGI Network mengenai buku Aplikasi Pencari Rezeki "Lewat buku aplikasi Pencari Rezeki ini, membantu kita untuk memahami secara rasional, bagaimana sebenarnya hukum Tuhan bekerja. Dengan pendekatan analogi teknologi informasi komunikasi yang kekinian, buku ini dengan mudah menerangkan dan menggambarkan satu rahasia terbesar Tuhan, yaitu rezeki.".
Pembahasan dalam buku ini terbagi menjadi 6 Bab, yaitu :
Bab 1 REZEKI
Alam Bawah Sadar Rezeki
Bab 2 APA ITU BAHAGIA
BAB 3 CREATE THE FUTURE
Giant Spider Web
Rekalkulasi Rute
Hidup Seperti Permainan
Analogi Sungai dan Hutan Belantara
Sikap Kita Terhadap Masalah
Lahir Dalam Keadaan Miskin Itu Masalah
BAB 4 APLIKASI DALAM HIDUPMU
Memeluk Rezeki Dengan Dropbox
Hidup Kita Mirip Twitter
Hidup Kita Tidak Berbeda Jauh Dengan Google
Mirip Aplikasi Cymera
Dua Ilmu
Pertolongan Nyata Vs. Pertolongan Gaib
Bab 5 THE POWER OF ORISON
Harapan dan Kenyataan
Positioning Doa
Allah Memberikan Apa yang Kita Butuhkan
Specific Dream
Merevisi Doa
Sulaman Benang Emas
Specific Mission
Character
Bab 6 FOKUS, YUK ... FOKUS
PENUTUP
Bagaimana setelah membaca judul-judulnya, sangat menarik kan? Selain menggunakan analogi yang kekinian, buku ini juga memberi selingan kisah fiksi untuk readernya yang membuat reader semakin terbawa suasana. Itu saja mar? Engga dong! Buku ini juga memberikan kesenangan bagi readernya dengan memberikan beberapa halaman yang berwarna dengan gambar-gambar maupun font huruf yang unik ketika melihatnya, jadi reader ga akan bosan saat membacanya!
Pokoknya buku ini sangat recommended khususnya untuk anak muda.
Mengenai alam bawah sadar rezeki yang menjadi pembuka dalam buku Aplikasi Pencari Rezeki. Buku ini akan menyadarkan reader betapa sangat berpengaruhnya apa yang ada di dalam alam bawah sadar atau inner child terhadap rezeki.
Oh ya, mungkin sudah pada tahu bahwa rezeki bukan hanya perihal uang. Tapi semua yang kita miliki yang menopang kehidupan kita juga merupakan rezeki. Seperti yang akan kalian temui saat membaca buku Aplikasi Pencari Rezeki, dimana dengan menganalogikan rezeki-rezeki yang bertaburan di sekitar kita dengan kata 'File' yang akan disimpan di dalam dropbox.
"Kita sering mendengar orang tua berkata kepada anakanya "Cari kerja itu susah" "Cari uang itu susah", itulah yang akan menjadi mindset yang ada di alam bawah sadar kita. Cari uang itu susah makanya rezeki jadi seret karena pikiran sudah dipenuhi hal-hal negatif." - Aplikasi Pencari Rezeki hal 7.
Seperti pendapat Bang Salman | @BangSalmanID Owner & Director CGI Network mengenai buku Aplikasi Pencari Rezeki "Lewat buku aplikasi Pencari Rezeki ini, membantu kita untuk memahami secara rasional, bagaimana sebenarnya hukum Tuhan bekerja. Dengan pendekatan analogi teknologi informasi komunikasi yang kekinian, buku ini dengan mudah menerangkan dan menggambarkan satu rahasia terbesar Tuhan, yaitu rezeki.".
Pembahasan dalam buku ini terbagi menjadi 6 Bab, yaitu :
Bab 1 REZEKI
Alam Bawah Sadar Rezeki
Bab 2 APA ITU BAHAGIA
BAB 3 CREATE THE FUTURE
Giant Spider Web
Rekalkulasi Rute
Hidup Seperti Permainan
Analogi Sungai dan Hutan Belantara
Sikap Kita Terhadap Masalah
Lahir Dalam Keadaan Miskin Itu Masalah
BAB 4 APLIKASI DALAM HIDUPMU
Memeluk Rezeki Dengan Dropbox
Hidup Kita Mirip Twitter
Hidup Kita Tidak Berbeda Jauh Dengan Google
Mirip Aplikasi Cymera
Dua Ilmu
Pertolongan Nyata Vs. Pertolongan Gaib
Bab 5 THE POWER OF ORISON
Harapan dan Kenyataan
Positioning Doa
Allah Memberikan Apa yang Kita Butuhkan
Specific Dream
Merevisi Doa
Sulaman Benang Emas
Specific Mission
Character
Bab 6 FOKUS, YUK ... FOKUS
PENUTUP
Bagaimana setelah membaca judul-judulnya, sangat menarik kan? Selain menggunakan analogi yang kekinian, buku ini juga memberi selingan kisah fiksi untuk readernya yang membuat reader semakin terbawa suasana. Itu saja mar? Engga dong! Buku ini juga memberikan kesenangan bagi readernya dengan memberikan beberapa halaman yang berwarna dengan gambar-gambar maupun font huruf yang unik ketika melihatnya, jadi reader ga akan bosan saat membacanya!
Pokoknya buku ini sangat recommended khususnya untuk anak muda.
Buku Aplikasi Pencari Rezeki |
Mengenai alam bawah sadar rezeki yang menjadi pembuka dalam buku Aplikasi Pencari Rezeki. Buku ini akan menyadarkan reader betapa sangat berpengaruhnya apa yang ada di dalam alam bawah sadar atau inner child terhadap rezeki.
Oh ya, mungkin sudah pada tahu bahwa rezeki bukan hanya perihal uang. Tapi semua yang kita miliki yang menopang kehidupan kita juga merupakan rezeki. Seperti yang akan kalian temui saat membaca buku Aplikasi Pencari Rezeki, dimana dengan menganalogikan rezeki-rezeki yang bertaburan di sekitar kita dengan kata 'File' yang akan disimpan di dalam dropbox.
"Kita sering mendengar orang tua berkata kepada anakanya "Cari kerja itu susah" "Cari uang itu susah", itulah yang akan menjadi mindset yang ada di alam bawah sadar kita. Cari uang itu susah makanya rezeki jadi seret karena pikiran sudah dipenuhi hal-hal negatif." - Aplikasi Pencari Rezeki hal 7.
Ketidakpercayaan itu membuat rezeki kita mentok di situ-situ saja. - Hal 10
Padahal Tuhan Maha Kaya. Kita sebagai hambaNya sudah sepatutnya berhusnudzan akan keEsaanNya. Dengan cara melaksanakan perintahNya dan menjauhi laranganNya juga merupakan sifat berhusnudzan kepada Allah SWT. Jika kita meminta pasti Allah akan kasih, mungkin kitanya saja yang kurang bersyukur dan kurang peka.
Lalu bab selanjutnya membahas mengenai apa itu bahagia. Pada bab menerangkan bagaimana bahagia itu kita rasakan, bagaimana cara kita berbahagia, dan hubungan antara bahagia dan rezeki.
Seperti yang tertulis pada halaman 39 buku ini "Jadi, kalau kita mau selalu bahagia, pertimbangkanlah cara untuk mengumpulkan rezeki. Ketika cara sudah dilakukan dan hanya segitu rezeki yang kita dapatkan, itulah yang harus membuat kita bersyukur dan bahagia. Syukuri, jalani, dan nikmati setiap proses hidup ini. Itulah kunci bahagia."
Bab selanjutnya dengan judul create the future. Al-jaza'u min jinsil 'amal (Hasil yang diperoleh sesuai dengan apa yang diusahakan). Menerangkan bagaimana takdir itu bekerja sesuai usaha kita dan ketentuan Allah SWT.
Pada bab ini juga menjelaskan mengenai Manajemen Takdir yang dianalogikan dengan giant spider web dimana banyak sekali kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi dan menyadarkan kita untuk selalu berusaha dengan menyerahkan hasil akhirnya kepada Allah SWT.
Lalu bab selanjutnya membahas mengenai apa itu bahagia. Pada bab menerangkan bagaimana bahagia itu kita rasakan, bagaimana cara kita berbahagia, dan hubungan antara bahagia dan rezeki.
Seperti yang tertulis pada halaman 39 buku ini "Jadi, kalau kita mau selalu bahagia, pertimbangkanlah cara untuk mengumpulkan rezeki. Ketika cara sudah dilakukan dan hanya segitu rezeki yang kita dapatkan, itulah yang harus membuat kita bersyukur dan bahagia. Syukuri, jalani, dan nikmati setiap proses hidup ini. Itulah kunci bahagia."
Aplikasi Pencari Rezeki hal 37 |
Aplikasi Pencari Rezeki hal 51 |
Tuhan Sang Pemilik Waktu,
Dia tahu akhir sebuah peristiwa.
Bahkan ketika detik itu manusia menentukan pilihannya,
Sang Pemilik Waktu telah tahu hasil akhirnya. - Hal 61
Tentang Rekalkulasi Rute, mengenai perjalanan dalam proses mencapai tujuan hidup. Seperti yang tertulis dalam Aplikasi Pencari Rezeki halaman 70 "Setiap manusia hidup mempunyai tujuan yang ingin dicapai. Untuk menentukan rute yang ingin dilalui, seseorang membutuhkan doa sebagai direction yang akan membantunya menuju tujuan hidupnya dengan mudah. Skill dan mental yang kita miliki adalah software yang harus terus di-update, Allah selalu memberikan keajaiban di setiap jalan."
Aplikasi Pencari Rezeki hal 71 |
Hidup seperti permainan. Dengan menganalogikan games yang sering dimainkan, penulis menjelaskan mengenai usaha dan ketentuan Allah SWT diakhir usaha sebagai takdir.
Lalu analogi sungai dan hutan belantara. Seperti pada buku ini di halaman 80 "Jika prinsip hidup kita mau mengalir seperti air sungai, itu baik. Berarti dalam kondisi apa pun, kita akan selalu berusaha untuk mencari celah dan mencari cara untuk bisa sampai ke tujuan."
Aplikasi Pencari Rezeki hal 79 |
Masalah tentunya akan selalu hadir dalam kehidupan. Dan itu juga tergantung bagaimana pribadi yang menghadapi masalah tersebut. Dalam buku Aplikasi Pencari Rezeki juga membahas mengenai bagaimana sebaiknya sikap kita dalam menghadapi masalah.Seperti pada halaman 91 buku ini "Bukan pukulan seseorang yang bisa membuat kita terjatuh, tetapi kita yang memilih jatuh atau tetap bertahan."
Ada kisah dalam buku Aplikasi Pencari Rezeki yang membuat hati saya terenyuh. Yuk baca dengan menyimak gambar di bawah ini!
Aplikasi Pencari Rezeki hal 179 |
"Ada dua hal yang bisa mengubah seseorang. Kejadian yang luar biasa menyakitkan atau keinginan yang amat kuat."- Hal 179
Oh ya, buku ini juga menjelaskan. Kekuatan dari doa, bagaimana sebaiknya kita dalam berdoa. Sebaiknya saat kita akan berdoa, persiapkan diri terlebih dahulu dan jangan terges-gesa. Berdoa juga ada teknik dan rumusnya ga cuma matematika fisika komputerisasi aja yang ada teknik dan rumusnya, harus detail apa yang kita inginkan, harus tahu dengan persis juga apa yang kita inginkan, dan yang terpenting harus niatnya untuk mencapai ridho Allah SWT ya! Biar Allah sayang sama kita, cinta sama kita, dan ridho sama kita.
Mengenai 'Doa' seperti pada halaman 192 pada buku ini bahwa "DOA TERBAIK ADALAH ALHAMDULILLAH. Alhamdulillah adalah ucapan syukur yang paling tinggi dan bentuk keikhlasan atas segala upaya yang sudah dilakukan." Dan di halaman 193 "Ucapan Alhamdulillah adalah bentuk syukur atas segala usaha yang sudah kita lakukan. Setidaknya ketika kita berucap Alhamdulillah, ikhtiar akan terus dilakukan untuk menggenapkan setiap usaha."
Mengenai buku Aplikasi Pencari Rezeki saya akhiri dengan pembahasan mengenai 'Do'a' tersebut. Masih banyak pelajaran-pelajaran yang bisa kita ambil dari buku tersebut. Kalian harus baca buku aslinya juga ya! Kenapa Mar? Yakali ga kuy baca buku sekeren ini..
Nih ya, buku Aplikasi Pencari Rezeki menurut saya buku yang paling unik yang pernah saya baca. Dapat mengobati kegalauan anak muda yang dirasa mengenai masa depan. Karena buku ini mencakup nilai-nilai kehidupan, garis besarnya mengenai 'Rezeki' dan semakin mengingatkan kita akan Sang Pencipta karena buku ini juga terdapat beberapa ayat dari kitab suci Al-Qur'an dan Hadits.
Pesanku untuk Aplikasi Pencari Rezeki :
Aku tak ingin tergesa-gesa meninggalkanmuSetiap kata rasanya membekas di hati dan pikiranSetiap lembar yang terbuka membuatku ingin segera membacanyaTerimakasih telah menjawab kegalauanku
Mengenai Buku Aplikasi Paencari Rezeki:
Judul : Aplikasi Pencari Rezeki
Penulis : Wusda Hetsa dan Achi TM
Tahun : 2018
Cetakan : Pertama
Penerbit : Pastel Books (Mizan Media Utama)
Halaman : 208 Halaman
ISBN : 978-602-6716-13-2
asupan nutrisi saya nih..
BalasHapustips mencari rizki lebih membuka diri kita dari penyelesaian masalah seputar kehidupan tentunya tidak lepas dari usaha menempuh ujian hidup.
Waaah iya mba bener banget. Akupun juga semacam mendapat vitamin setelah membaca buku ini.
HapusCocok buat kaumuda yang sedang mencari jati diri nih. Agar senantiasa mengingat jika rezeki juga Allah yang mengatur.
BalasHapusIyaa mba cocok banget nih..
HapusAwalnya kukira buku ini bahas aplikasi kekinian dengan koneksi internet buat cari duit, ternyata salah besar saudara 😂 aku suka dengan quotes dalam buku ini 😄
BalasHapusAku juga sama Fii.. Hihi.. Untung baca postingan kamu, jadi tau dan bonus dapet bukunya.. Hihi.. Makasi Afii :)
HapusWoghh,, Ini baru bacaan yang worth banget buat anak jaman now. Cucok sangad sama judulnya, hehehe... Coba nanti cek di toko buku ah, mayan buat nambah inspirasi, Insya Allah berkah. aminn
BalasHapusWetss CUcok banget pokoknya :D InsyaaAllah berkah.. Aamiin..
HapusTerimakasih sudah berkunjung dan salam kenal :)
wah bagus banget nih kak bukunya😍
BalasHapusIyaaa bagus banget kaaa.. kakak hits juga kudu baca nih.. hehe
Hapus